Hari Sabtu, tanggal 4 Mei 2019 diselenggarakan kegiatan pembekalan klinik nyeri di Ruang Meeting 1, Rumah Sakit Orthopedi dan Traumatologi (RSOT) Surabaya, yang beralamat di:
Emerald Mansion TX-10, CitraLand, Surabaya
Telefon (031) 5743 1299, 5743 1574, Fax (031) 5743 1255
Email: rsot@surabayaorthopedi.com
Atas undangan dari Direktur, dr Gwendolin M Dewi, MARS, dan Komite Medik RSOT Surabaya, dr TCT Novy, SpKFR, MKes, FIPP, CIPS membagikan sejumlah informasi yang diharapkan bermanfaat pada rencana pembentukan unit / instalasi nyeri di RSOT Surabaya.
Dalam pembekalan tersebut dr TCT Novy memberikan sosialisasi atas Buku Putih IPM dalam Bidang Spesialis Berbeda dari Konsil KKI tahun 2018. Mengacu pada materi KARS terkait Nyeri, serta PNPK yang rencananya akan dikeluarkan oleh Kemenkes dalam tahun ini. Disampaikan pula tatalaksana manajemen nyeri secara garis besar hingga tahap IPM dan operasi.
Dalam acara tersebut juga disampaikan kegiatan lembaga profesi dan keseminatan di dalam dan luar negeri, khususnya dalam meningkatkan kompetensi dan kapabilitas pelaksanaan IPM. Hal ini disampaikan dr TCT Novy dalam kapasitas sebagai aktifis dan pengurus di berbagai lembaga profesi dan keseminatan.
Dr TCT Novy membagikan pengalaman di sejumlah Rumah Sakit yang pernah didukung dalam merintis unit nyeri. Hingga saat ini dr TCT Novy telah terlibat memberikan dukungan di 5 rumah sakit. Upaya dukungan ini dilakukan dalam rangka mendorong bertumbuhnya layanan nyeri di rumah sakit-rumah sakit di seluruh Indonesia.
Tanya jawab banyak diwarnai oleh teknis pengelolaan klinik nyeri di rumah sakit, dengan kebutuhan keterlibatan spesialis dari disiplin yang berbeda, serta bagaimana membantu para dokter untuk memahami kapan harus mengirim pasien ke klinik nyeri.
Bagi para dokter dan dokter spesialis yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai IPM, dr TCT Novy akan memberikan workshop pada 18 Mei (Back Pain), 7 Juni (Lower Back Pain), dan 7 September (Neck Pain). Pada workshop ini bagi dokter dan dokter spesialis bukan pelaksana IPM dapat dipelajari indikasi dan diagnosa serta tingkat keberhasilan IPM, sehingga dapat memberikan rekomendasi terapi yang tepat bagi pasiennya.
Sedangkan bagi dokter dari 5 spesialisasi pelaksana IPM, akan dapat diperoleh berbagai pengetahuan tatalaksana IPM yang baik.
- Pembekalan Klinik Nyeri di RSOT Surabaya 4 Mei 2019
Leave a reply